Sabtu, 23 Februari 2013

soljah



souljah, lewat ska perjuangkan karyanya

 

one good thing about music, when it hits you, you feel no pain~bob marley
music sanggup membuai seseorang tanpa mengenal usia. seperti pentas souljah, band yang mengusung jenis musik ska ini pada minggu, 28 november 2010 di lapangan kebayoran lama, jakarta selatan.
band yang awalnya bernama arigatoo ini didukung empat personel. selain danar sebagai vokalis, mereka adalah aid (toast), renhat (bass), david (keys) dan vino (sax). danar yang punya id twitter @gadisbekasi ini pada kamis (25/11) via instant messanger menceritakan perjalanan karirnya souljah.
menurut @gadisbekasi, band yang dibentuk tahun 1998 ini kegiatannya saat ini selain pentas di berbagai kota, mereka juga sedang mempersiapkan kantor barunya.
sesuai dengan apa yang diterakan di diarynya waktu smu, ia memutuskan menjadi vokalis sejak mendengarkan suaranya alanis morissette sewaktu menyanyi jagged little pill.
perempuan penyuka semua makanan yang mengandung telor ini tak pernah belajar vokal secara khusus. namun hanya di tempat-tempat karaokelah ia menghabiskan waktunya menyanyi. lagu-lagu yang dinyanyikannya biasanya milik no doubt, 311, save ferris, space, bob marley, tim armstrong, jack johnson, the decemberists, fruit bats, hepcat, slackers, the miceteeth (band dari jepang)dan lainnya.
kenapa souljah menyanyikan jenis musik ska? dengan diplomatis, ia menjawab, bukan kami yang memilih, namun musiknya yang milih kami.
awalnya perempuan ini suka menyanyikan lagu-lagunya save ferris dan lagu-lagu ska lainnya. kebiasaan itu terbawa ketika ia membuat band. ia mengaku pernah membawakan lagu-lagu jazz, pop atau rock, namun mereka merasa tak cocok, tak ada nyawanya.
souljah yang sebesar sekarang ini, awalnya hanya pernah mengikuti salah satu festival. pada hari h sehabis manggung mereka langsung pulang. mereka tak peduli, padahal memperoleh piala.
Add caption
tahun 2005 souljah merilis album pertamanya, breaking the roots dengan hit single jamaica’s away lalu 2006 bersamamu (to be with you). dan yang terbaru, mestakung. sampai sekarang hanya didistribusikan di indonesia, tapi untuk fans luar indonesia bisa membelinya di itunes.
nama souljah adalah pelafalan slang dari soldier yang dibaca dengan logat jamaican. dan benar, danar dan kawan-kawannya yakin bahwa mereka adalah pejuang. minimal memperjuangkan karya-karyanya sendiri.
dengan semangat pejuang empat lima ia menuturkan, kita ngapa-ngapain itu semuanya serba sendiri. rekaman duit sendiri, promo sendiri. kita punya label sendiri, offbeat music indonesia. dan sekarang udah punya jalur distribusi dan udah jadi content provider juga.

namun perempuan penyuka mahabarata dan harry potter ini mengaku segmen pasar musiknya spesifik. sehingga respon rbt (ring back tone) ataupun cd yang sudah dirilis cukup lumayan. meski jumlahnya belum membuatnya membelalakkan matanya.
kalo cd, hari gini emang gak bisa ngandelin penjualan cd, yang paling bener ngandelin off air. dan untuk itu souljah telah melanglang kota ke seluruh indonesia. diantaranya sukabumi, bandung, yogyakarta, solo, salatiga,semarang, klaten, karanganyar, sragen dan kota lainnya.
ada pengalaman menarik ketika pentas disebuah acara. kebetulan waktunya agak mepet dengan shalat jumat. belum kelar lagu kedua, seeorang naik ke panggung, merebut mik, membantingnya dan berteriak, goblok kalian! semula grup band yang bermarkas di bekasi ini menganggap laki-laki itu adalah orang gila. karena beberapa kali kejadian ada orang gila naik panggung yang ikutan berjoget.

0 komentar:

Posting Komentar

Template by:

Free Blog Templates